Buat kamu yang main Football Life Simulator, pasti rasanya makin seru kalau semua elemen di dalam game tampil lebih realistis. Kalian bisa lihat review yang sudah saya lakukan disini.
Nah, salah satu mod yang paling dicari saat ini adalah Mod Football Life Simulator yang menghadirkan nama tim asli, logo tim asli, hingga logo liga resmi ke dalam game!
Apa Saja yang Ada di Dalam Mod Ini?
Mod ini mengubah berbagai elemen penting dalam game yang sebelumnya tampil generik, menjadi tampak seperti game sepak bola profesional. Berikut fitur-fitur unggulannya:
✅ Nama Klub Asli – Gak ada lagi FC London atau Madrid City. Sekarang kamu bisa main dengan tim favoritmu seperti Manchester United, Real Madrid, AC Milan, dll.
✅ Logo Klub Asli – Setiap klub tampil dengan logo resminya, bikin pengalaman main lebih otentik.
✅ Logo Liga Asli – Liga seperti Premier League, Serie A, La Liga, dan lainnya sekarang tampil dengan identitas visual aslinya.
Cara Instal Mod Football Life Simulator
Untuk kamu yang baru pertama kali install mod, tenang aja, prosesnya simpel kok. Berikut langkah-langkahnya:
1. Download file mod-nya terlebih dahulu disini.
2. Extract file ZIP atau RAR hasil download menggunakan WinRAR/7Zip.
3. Copy semua file hasil extract ke folder ini:
C:\Program Files (x86)\Steam\steamapps\common\Football Life Simulator\Football Life Simulator_Data\StreamingAssets
4. Replace semua file
5. Jangan lupa untuk backup semua file untuk berjaga-jaga.
Dengan mod ini, kamu bakal merasakan atmosfer pertandingan yang jauh lebih hidup. Apalagi buat kamu yang suka mode karier, rasanya beda banget saat melihat nama dan logo tim asli terpampang selama pertandingan maupun di sosial media dalam game.
Kalau kamu punya pertanyaan soal mod atau butuh link download terpercaya, tinggal tulis di kolom komentar ya!
Baca juga: MOD The Guild 3 Bahasa Indonesia Gratis